Transportasi Menuju Gunung Rinjani


Gunung Rinjani merupakan salah satu gunung yang cukup populer di tanah air. Gunung ini memiliki begitu banyak pesona keindahan alam yang membuatnya menjadi pilihan tempat wisata yang ramai dikunjungi oleh para wisatawan baik dari dalam maupun luar negeri. Berbagai pesona wisata yang bisa dinikmati di gunung ini berupa danau, padang sabana, anak gunung serta sumber air panas menjadikannya semakin populer. Selain wisatawan, gunung ini juga menjadi salah satu gunung primadona bagi para pendaki gunung. Para pendaki baik yang berasal dari pulau Jawa maupun luar pulau Jawa pastinya memiliki keinginan untuk bisa menaklukkan puncak gunung yang tercatat sebagai gunung tertinggi kedua di tanah air ini. Popularitasnya sebagai tempat wisata membuat sarana transportasi menuju Gunung Rinjani dapat dengan mudah ditemukan.

Gunung Rinjani sendiri berada di pulau Lombok yang berada di sebelah pulau Bali. Pulau Lombok sendiri belakangan ini sudah semakin populer sebagai tempat tujuan wisata, dimana para wisatawan berlomba-lomba untuk datang dan menikmati keindahan alam yang ada di pulau ini termasuk diantaranya Gunung Rinjani. Untuk masalah transportasi menuju Gunung Rinjani itu sendiri, para pendaki tidak perlu khawatir. Ada berbagai model pilihan transportasi yang bisa dipilih mulai dari transportasi darat ataupun transportasi udara.

Akses dari Lombok menuju Basecamp Sembalun Rinjani
Terdapat 2 alternatif yang bisa kita ambil untuk menuju Basecamp Sembalun, dari Bandara Lombok dan Pelabuhan Lembar

Opsi Pertama, dari Pelabuhan Lembar Lombok

Pelabuhan Lembar Lombok – Terminal Mandalika Mataram ( 2 – 2,5 jam ) : Di pelabuhan lembar ini, biasanya kita sudah langsung di todong oleh para calo. Usahakan anda tetap tenang dan bisa berfikir jernih. Harga berkisar Rp. 50.000 per orang.

Terminal Mandalika Mataram – Pasar Aikmel ( 1 jam ) : Akses menuju Aikmel menggunakan Mobil Engkel sejenis Elf. Di Terminal Mandalika lagi – lagi anda akan dihadapkan dengan sistem percaloan yang sangat parah. Bicarakan dengan jelas tujuan yang kita inginkan. Harga berkisar Rp. 30.000 per orang.

Pasar Aikmel – Basecamp Sembalun Rinjani ( 2 jam ) : Dipasar Aikmel sudah menanti banyak mobil bak sayur terbuka, lakukan tawar menawar untuk diantarkan ke Basecamp Sembalun.


 Opsi Kedua, dari Bandara Internasional Lombok

Bandara Lombok – Terminal Mandalika Mataram : Terdapat 2 alternatif kendaraan yang bisa anda pilih. Anda bisa menggunakan Carteran seperti Taksi, Avansa, atau APV tentunya dengan harga yang lebih mahal. Pilihan kedua juga bisa dengan menggunakan kendaraan umum seperti bus bandara atau Damri hingga Terminal Mandalika.

Terminal Mandalika – Basecamp Sembalun : Silahkan lihat Trasnportasi pada
Opsi pertama.

Akses dari kota lain menuju Lombok

Jakarta
Dari Jakarta anda bisa menggunakan fasilitas Pesawat terbang menuju Bandara Lombok atau via darat dengan menggunakan Kereta Api dan ferry.

Harga update tertanggal : 1 April 2015

Perjalanan anda dimulai dari Stasiun Jakarta Pasar Senen menggunakan Kereta Api Gaya Baru Malam Menuju Stasiun Gubeng Surabaya. Harga : Rp. 110.000

Dari Stasiun Gubeng menggunakan Kereta Api Sri Tanjung Menuju Stasiun Banyuwangi Baru. Harga : Rp. 100.000

Dari Stasiun Banyuwangi Baru berjalan 10 menit menuju Pelabuhan Ketapang Banyuwangi dan mencari kapal Ferry tujuan Pelabuhan Gilimanuk Bali. Harga : 7.500

Sesampainya di Pelabuhan Gilimanuk, berjalan menuju terminal Gilimanuk. Disini anda bisa mencari bus langsung jurusan Pelabuhan Padang Bay. Bus sejenis Elf ini mematok tarif Rp. 40.000 – 60.000

Di Pelabuhan Padang Bay kembali naik kapal Ferry jurusan Pelabuhan Lembar Lombok. Harga Rp. 45.000


Akhir kata, terlepas dari apapun metode transportasi yang dipilih, keindahan Gunung Rinjani itu sendiri pastinya lebih dari cukup untuk membayar semua rasa lelah yang menyelimuti tubuh setiap orang.


Previous
Next Post »